Cara Mengatasi Error 404 pada Blog Melalui Webmaster Tool

Cara Mengatasi Error 404 pada Blog Melalui Webmaster Tool - Error 404 yang biasa kita temui pada blog kita atau blog orang lain merupakan error yang berbahaya. Bisa mempengaruhi ke SEO an blog kita. Error 404 ini terjadi apabila kita menghapus sebuah artikel di blog kita, maka google akan otomatis mendeteksinya sebagai Error karena mungkin artikel telah masuk ke search engine dan untuk mengatasinya, kita harus memberi tahu google bahwa kita telah menghapusnya agar Error 404 ini tidak terjadi lagi. Karena error ini juga membuat pengunjung menjadi kecewa karena artikel yang mereka cari tidak ditemukan pada blog kita.

Gambar Error 404
Untuk mengatasinya error 404 ini kita gunakan webmaster tool, yang fungsinya memang sebagian besar seperti ini.
  1. Pertama, masuk ke halaman webmaster tool anda
  2. Lalu klik Kesalahan Perayapan / Crawl Error dibagian kiri halaman webmaster tool.

  3. Pilih pada Tidak Ditemukan / Not Found untuk menampilkan Error 404 yang ada pada blog kita. Jika tidak ada data, maka blog anda bersih dari error 404.
  4. Pada blog Belajar Segala Trik ini ternyata banyak sekali error 404 yang lumayan banyak :( . Silahkan klik pada link error tersebut satu per satu dan copy setiap url ke notepad ( optional ),

  5. Setelah semua link error 404 itu di copy ke notepad, silahkan klik menu Google Index dibagian kiri halaman webmaster tool lalu klik Hapus URL/ Remove URLs.
  6. Pada bagian kanan halaman Hapus URL, silahkan klik Buat Permintaan penghapusan baru / Create a New Removal Request.
  7. Lalu ketikkan URL yang telah kita copy dari notepad tadi satu per satu dan klik Terus/ continou/submit. Pada halaman baru yang muncul, klik saja langsung pada kirim permintaan.

  8. Setelah semua link error tadi selesai di kirim, sekarang kembali lagi ke halaman Kesalahan perayapan / Crawl error 404 , pada halaman Tidak ditemukan / Not Found centang semua link error lalu pilih TANDAI SEBAGAI TELAH DIPERBAIKI / MARK AS FIXED !


Setelah langkah diatas telah dilakukan, kita tinggal menunggu verifikasi dari pihak webmaster tool ( membutuhkan waktu beberapa hari ). Selain Error 404, kita juga mengenal istilah Error 503, Server Not Found. SIlahkan dibaca juga artikelnya agar blog anda tetap bagus dimata google dan pengunjung :) . Semoga bermanfaat!!

demikianlah artikel tentang Cara Mengatasi Error 404 pada Blog Melalui Webmaster Tool. Semoga bermanfaat untuk Anda. Jika ada hal yang ingin ditanyakan, silahkan berkomentar. Dan jika Anda menyukai artikel ini, silahkan klik tombol share di bawah. Terima kasih..! ;)