Pada sesi kali ini, yang akan dibahas yaitu soal internet pada Android. Secara umum smartphone Android sekarang sudah mendukung jaringan HSDPA dan LTE, namun hal tersebut bukan menjadi jaminan koneksi internet lancar dan kencang.
Beberapa faktor dapat mempengaruhi koneksi jaringan terganggu mulai dari sistem sampai dengan provider.
Ada berbagai macam trik untuk mengoptimalkan kinerja Android. Bisa dengan menggunakan aplikasi third-party atau menggunakan cara advance seperti menambahkan beberapa baris tweak ke dalam build.prop pada folder system.
Begitu juga untuk urusan internet Android, sebagai platform open source yang paling populer saat ini, pengguna diberi kebebasan untuk mengolah ulang sistem Android mereka seperti merubah parameter-parameter yang telah diberikan secara default.
Dengan merubah beberapa baris properties dengan tweak yang banyak beredar di forum-forum, kemungkinan dapat mengoptimalkan Android pada beberapa aspek seperti internet walau tidak terlalu signifikan.
Berikut ini merupakan cara mudah menstabilkan jaringan internet pada ponsel Android Anda (khusus HSDPA) dengan mengganti Band Radio ke Japan Band.
Tips Menstabilkan Jaringan HSDPA Android
Jika Anda mencoba langkah-langkah merubah Band ke Japan Band diatas dan hasilnya jaringan Anda justru hilang tidak kunjung keluar, error 'Force Close' atau yang sejenisnya menandakan smartphone Android Anda tidak support. Silahkan kembalikan settingan ke Auto.
Tips Menambah Kecepatan Internet Android
Sebelum Anda mempraktekkan step dibawah, berikut ini dua persyaratan yang harus Anda penuhi :
Tips Menstabilkan Jaringan HSDPA Android
- Buka menu dialer
- Ketik *#*#4636#*#*
- Pilih Phone Information
- Klik tombol option / tombol pilihan
- Pilih menu Select Band Radio
- Pilih Japan Band
- Selesai
Jika Anda mencoba langkah-langkah merubah Band ke Japan Band diatas dan hasilnya jaringan Anda justru hilang tidak kunjung keluar, error 'Force Close' atau yang sejenisnya menandakan smartphone Android Anda tidak support. Silahkan kembalikan settingan ke Auto.
Tips Menambah Kecepatan Internet Android
Sebelum Anda mempraktekkan step dibawah, berikut ini dua persyaratan yang harus Anda penuhi :
- Handphone harus sudah di root
- Meng-install Root Explorer atau file manager apapun yang sudah memiliki fitur root
- Setelah syarat diatas terpenuhi, buka aplikasi Root Explorer
- Cari folder System
- Tekan tombol r/w dibagian kanan atas sehingga akan membuat folder system menjadi 'Read and Write'
- Cari file bernama build.prop
- Tekan dan tahan file tersebut kemudian pilih Open as text editor
- Download tweak build.prop disini (ukurannya hanya 540 bytes)
- Buka file tersebut kemudian copy isinya dan taruh dibagian paling bawah dari file build.prop
- Tekan tombol opsi dan pilih Save kemudian keluar
- Reboot ponsel Android Anda
Artikel terkait : Cara Merubah Sinyal Android Menjadi HSDPA Permanen
demikianlah artikel tentang Cara Mudah Menambah Kecepatan Internet Android. Semoga bermanfaat untuk Anda. Jika ada hal yang ingin ditanyakan, silahkan berkomentar. Dan jika Anda menyukai artikel ini, silahkan klik tombol share di bawah. Terima kasih..! ;)